
PSGunika.net, SURABAYA – Lanjutan kompetisi Liga Surabaya U-13 dan U-15 bergulir, Sabtu dan Minggu (13-14/7/2024) pagi 07.00 sampai sore WIB di lapangan Kebraon, Karangpilang, Surabaya.
Ajang yang digelar oleh KSAP ini diikuti oleh SSB/klub lokal dan luar Surabaya. Ini membuka atmosfer kompetisi tim-tim yang tidak bertanding di Liga Persebaya maupun Soeratin Askot PSSI Surabaya.
Menarik, dari pantauan, pertandingan juga berlangsung ketat, dan rata-rata memainkan taktik sepak bola modern. Yang khas dengan satu dua sentuhan lewat passing keras. Apalagi sayup-sayup support orang tua di luar lapangan.
Meski sebagian tim memainkan anak usia di bawah kategori tahun. Namun, tetap menarik karena rata-rata berupaya bermain bak strategi pelatih Timnas Shin Tae-yong. Dengan khas build-up dan cut-back.
Pola itu, meskipun masih dari sisi operan dan kontrol bola belum sempurna. Tetapi, secara sentuhan satu duanya, visi bermain maupun pandangan ke depannya lumayan terkonsep.
Hal itu, bisa menjadi modal beberapa tahun ke depannya, bisa melahirkan para pemain standar Asia bahkan level dunia apalagi konsisten melatihnya.
Terlihat jelas, bagaimana anak-anak memainkannya juga dengan riang gembira. Dan kompetisi konsisten seperti Liga Surabaya ini sangat dibutuhkan, agar terlahir pemain handal di masa depan.
Rani MC yang bertugas mengungkapkan, bahwa untuk peserta total 48 tim. Rinciannya 24 U-15 dan 24 U-13. Masing-masing kategori terbagi grup A dan B.
“Yang bertanding hari ini grup B untuk usia 15 tahun. Penyelenggara KSAP, sehingga peserta bisa siapa aja, nggak hanya tim askot dan Persebaya,” katanya, Minggu (14/7).
Sementara itu, salah seorang wasit senior menambahkan, memimpin pertandingan Liga Surabaya, lebih rileks.
“Karena sebagian tim baru, jadi ada perbedaan mencolok. Istilah njomplang. Tapi, juga ada kejutan, ada timnya yang dulu jadi bulan-bulanan. Tadi main bagus. Saat memimpin selalu kami tekankan agar pemain respek dengan teman dan lawan. Kami sangat menikmati memimpin Liga Surabaya,” sambungnya. (har)
Berikut hasil pertandingan grup B U-13, Sabtu (13/7):
- 07.00 Gartifa 0-7 Putra Surabaya
- 08.00 Aston Villa 0-5 Farfaza
- 09.00 Semut Hitam 2-1 Surabaya Bhakti
- 10.00 Falancia 1-5 Al Rayyan
- 11.00 Dwikora PA 1-2 Sikatan Muda
- 12.00 Unika Star Generation 2-1 HBS
U-15 grup B, Minggu (14/7):
- Kelud 1-0 Dwikora PA
- Farfaza 3-1 Surabaya Bhakti
- Bintang Nderma 0-0 Evo PA
- Mitra Surabaya 2-4 Putra Surabaya
- Pelindo 4-0 Haggana
- Trijaya 1-3 Bina Mandiri