
SURABAYA, PSGunika.net – Kalimas FC sukses menjuarai turnamen pra musim Liga Futsal AFK Surabaya 2024, Minggu (27/10) siang di Made, Surabaya, Jawa Timur. Pada partai final Kalimas mengalahkan 2-0 GGFS.
Pertandingan final antara Kalimas FC lawan GGFS sempat terjadi ketegangan. Namun berhasil bisa diredakan perangkat pertandingan.
Sementara itu, Indonesia Heroes mengunci posisi ketiga. Ini setelah menang tipis 3-2 atas Al Ahly. Sehingga berhak atas uang pembinaan Rp500 ribu. Sedangkan juara kedua mendapatkan pembinaan sebesar Rp1,5 juta. Dan juara pertama Rp4 juta. Serta para pemenang juga mendapatkan trofi tetap.
Ketua AFK Abdullah mengatakan, bahwa event ini adalah awal yang luar biasa. Yang baik untuk AFK Surabaya khususnya untuk klub anggota.
“Karena setelah turnamen AFK ini, kami sudah menyiapkan konsep atau draf kelanjutan turnamen dengan memutar liga,” katanya melalui Voice WA, Minggu sore.
Masih Abdullah, yakni Liga Internal AFK Surabaya. “Konsep ini akan kita matangkan, baru nanti kita sampaikan kepada anggota internal AFK Surabaya ini,” ungkapnya.
Selanjutnya, ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak. “Baik itu penyelenggara maupun peserta atas sukses pra musim internal AFK Surabaya,” timpalnya.
Abdullah mengakui, bahwa sukses ini luar biasa. Merupakan kemajuan luar biasa. “Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, insyaallah prestasi AFK Surabaya itu akan semakin membaik,” pungkasnya.
Dalam kesempatan itu, tampak hadir turut menyerahkan hadiah, Ketua Askot PSSI Surabaya Roky Maghbal. Juga Koh Leon pengurus AFK dan owner Kalimas FC. (red)